Sabtu, 07 November 2009

ADAB MENDENGAR AZAN


Kematian itu pasti menjelma. Hanya masa Dan waktunya
Yang tidak Kita ketahui.Coba Kita amati.. Mengapa
Kebanyakan orang yg nazak, hampir ajal tidak dapat
Berkata apa-apa.. Lidahnya kelu, keras Dan hanya mimik
Mukanya yang menahan kesakitan ' sakaratulmaut' .
Diriwayatkan sebuah hadis yg bermaksud: 'Hendaklah
Kamu mendiamkan diri ketika azan, jika tidak Allah
Akan kelukan lidahnya ketika maut menghampirinya. '
Ini jelas menunjukkan, Kita disarankan agar mendiamkan
Diri, jangan berkata apa-apa pun sewaktu azan
Berkumandang . Sebagai orang beragama Islam Kita wajib
Menghormati azan Banyak fadhilatnya . Jika lagu
Kebangsaan Kita diajar agar berdiri tegak Dan diamkan Diri.
Mengapa ketika azan Kita tidak boleh mendiamkan diri?
Lantas siapa yang berbicara ketika azan, Allah
Akan kelukan lidahnya ketika nazak . Kita takut dengan
Kelunya lidah Kita semasa ajal hampir tiba maka Kita
Tidak dapat mengucap kalimah 'Lailahaillallah. .' yang
Mana sesiapa yang dapat mengucapkan kalimah ini ketika
Nyawanya akan dicabut Allah dgn izinNya menjanjikan
Syurga untuk mereka. Dari itu marilah kita sama-sama
menghormati azan dan mohon kepada Allah supaya lidah
ini tidak kelu semasa nyawa kita sedang dicabut.
'Ya Allah! Anugerahkanlah kematian kami dengan kematian
yang baik lagi mulia, lancarkan lidah kami mengucap kalimah 'Lailahaillallah. .'
semasa sakaratul maut menghampiri kami... Amin... amin.. amin Yarobbala'lamin. .'

Sesuatu yang tak pernah terjangkau di akal fikiran ku ini.
Subhanallah. ..

Ketahuilah bahawa pada setiap waktu, ribuan bilal di merata dunia akan mengalunkan azan,

mengakui 'Bahawa Allah Saja Yang Patut Disembah,
dan Nabi Muhammad Adalah Rasul Allah.'Diawali dengan Indonesia yang terletak dibahagian timur dengan ratusan kepulauan-nya dan jumlah
penduduknya sebanyak 180 juta.

Sebaik masuk waktu Subuh, Azan mulai berkumandang dari kawasan ini dengan ribuan Bilal yang akan melaungkan
Ke-Agungan Allah S..W.T Dan Nabi Muhammad S.A.W.

Proses ini akan bergerak kearah barat kepulauan Indonesia .

Perbedaan waktu antara timur dan barat Indonesia adalah 1-1/2 jam.Belum alunan
Azan merata Indonesia selesai, dimulai pula di Malaysia .

Berikutnya di-Burma dan dalam waktu satu jam selepas Azan dialunkan di-Jakarta,
tiba giliran Dacca di Bangladesh.

Berikutnya alunanannya akan kedengaran di Calcutta dan terus ke Srinagar dibarat India .

Perbedaan waktu dikota-kota Pakistan adalah 40 menit jadi dalam jangka waktu ini,

Azan akan berkumandang diseluruh Pakistan.Belum berakhir
di-Pakistan,

Azan akan bermula pula di Afghanistan dan Muscat.Perbedaan waktu antara Muscat dan Baghdad adalah satu jam.

Dalam jangka waktu
ini, Azan akan berterusan dilaungkan di UAE, Makkah, Madinah, Yaman , Kuwait dan Iraq .

Proses ini berterusan setiap detik sehingga ke pantai timur Atlantik.

Jarak masa Azan mula dialunkankan di Indonesia sehingga ke pantai timur Atlantik
adalah 9-1/2 jam.Belumpun Azan Subuh berkumandang di pantai Timur Atlantik, Azan Zuhur kini sudah mula dilaungkan di Indonesia.

Ini berterusan
bagi setiap waktu sembahyang, tidak putus-putus.

Subhanallah, begitu hebat dan agungnya Islam!

Kalaulah setiap kawasan boleh memasang pengeras suara, akan bergetar satu dunia dengan alunan Azan yang tidak putus-putus.

Allahu Akhbar!

ADAB MENDENGAR AZAN

Kematian itu pasti menjelma. Hanya masa Dan waktunya
Yang tidak Kita ketahui.Coba Kita amati.. Mengapa
Kebanyakan orang yg nazak, hampir ajal tidak dapat
Berkata apa-apa.. Lidahnya kelu, keras Dan hanya mimik
Mukanya yang menahan kesakitan ' sakaratulmaut' .
Diriwayatkan sebuah hadis yg bermaksud: 'Hendaklah
Kamu mendiamkan diri ketika azan, jika tidak Allah
Akan kelukan lidahnya ketika maut menghampirinya. '
Ini jelas menunjukkan, Kita disarankan agar mendiamkan
Diri, jangan berkata apa-apa pun sewaktu azan
Berkumandang . Sebagai orang beragama Islam Kita wajib
Menghormati azan Banyak fadhilatnya . Jika lagu
Kebangsaan Kita diajar agar berdiri tegak Dan diamkan Diri.
Mengapa ketika azan Kita tidak boleh mendiamkan diri?
Lantas siapa yang berbicara ketika azan, Allah
Akan kelukan lidahnya ketika nazak . Kita takut dengan
Kelunya lidah Kita semasa ajal hampir tiba maka Kita
Tidak dapat mengucap kalimah 'Lailahaillallah. .' yang
Mana sesiapa yang dapat mengucapkan kalimah ini ketika
Nyawanya akan dicabut Allah dgn izinNya menjanjikan
Syurga untuk mereka. Dari itu marilah kita sama-sama
menghormati azan dan mohon kepada Allah supaya lidah
ini tidak kelu semasa nyawa kita sedang dicabut.
'Ya Allah! Anugerahkanlah kematian kami dengan kematian
yang baik lagi mulia, lancarkan lidah kami mengucap kalimah 'Lailahaillallah. .'
semasa sakaratul maut menghampiri kami... Amin... amin.. amin Yarobbala'lamin. .'

Sesuatu yang tak pernah terjangkau di akal fikiran ku ini.
Subhanallah. ..

Ketahuilah bahawa pada setiap waktu, ribuan bilal di merata dunia akan mengalunkan azan,

mengakui 'Bahawa Allah Saja Yang Patut Disembah,
dan Nabi Muhammad Adalah Rasul Allah.'Diawali dengan Indonesia yang terletak dibahagian timur dengan ratusan kepulauan-nya dan jumlah
penduduknya sebanyak 180 juta.

Sebaik masuk waktu Subuh, Azan mulai berkumandang dari kawasan ini dengan ribuan Bilal yang akan melaungkan
Ke-Agungan Allah S..W.T Dan Nabi Muhammad S.A.W.

Proses ini akan bergerak kearah barat kepulauan Indonesia .

Perbedaan waktu antara timur dan barat Indonesia adalah 1-1/2 jam.Belum alunan
Azan merata Indonesia selesai, dimulai pula di Malaysia .

Berikutnya di-Burma dan dalam waktu satu jam selepas Azan dialunkan di-Jakarta,
tiba giliran Dacca di Bangladesh.

Berikutnya alunanannya akan kedengaran di Calcutta dan terus ke Srinagar dibarat India .

Perbedaan waktu dikota-kota Pakistan adalah 40 menit jadi dalam jangka waktu ini,

Azan akan berkumandang diseluruh Pakistan.Belum berakhir
di-Pakistan,

Azan akan bermula pula di Afghanistan dan Muscat.Perbedaan waktu antara Muscat dan Baghdad adalah satu jam.

Dalam jangka waktu
ini, Azan akan berterusan dilaungkan di UAE, Makkah, Madinah, Yaman , Kuwait dan Iraq .

Proses ini berterusan setiap detik sehingga ke pantai timur Atlantik.

Jarak masa Azan mula dialunkankan di Indonesia sehingga ke pantai timur Atlantik
adalah 9-1/2 jam.Belumpun Azan Subuh berkumandang di pantai Timur Atlantik, Azan Zuhur kini sudah mula dilaungkan di Indonesia.

Ini berterusan
bagi setiap waktu sembahyang, tidak putus-putus.

Subhanallah, begitu hebat dan agungnya Islam!

Kalaulah setiap kawasan boleh memasang pengeras suara, akan bergetar satu dunia dengan alunan Azan yang tidak putus-putus.

Allahu Akhbar!

Kamis, 15 Oktober 2009

MAKALAH SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PARIWISATA (MP406) SISTEM PEMROSESAN TRANSAKSI PADA AIRLINE RESERVATIONS SYSTEM STUDI KASUS AIRASIA

MAKALAH

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PARIWISATA
(MP406)

SISTEM PEMROSESAN TRANSAKSI PADA
AIRLINE RESERVATIONS SYSTEM
STUDI KASUS AIRASIA

Ghea Astri Yuliantina
0703963

MANAJEMEN PEMASARAN PARIWISATA
FAKULTAS PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
2009

KATA PENGANTAR

Puji syukur ke Hadirat Allah SWT karena atas berkat rahmatNya yang telah dilimpahkan kepada penulis, sehingga makalah yang berjudul “Sistem Pemrosesan Transaksi pada Airline Reservations System” dapat terselesaikan dengan baik.
Makalah ini disusun untuk memenuhi tugas dalam mata kuliah Sistem Informasi Manajemen Pariwisata, dalam penyelesaian makalah ini , penulis banyak mengalami kesulitan terutama disebabkan oleh kurangnya ilmu pengetahuan. Penyusunan makalah ini dimaksudkan untuk memberikan informasi dan menambah pengetahuan para pembaca tentang system pemrosesan transaksi pada airline reservation system dengan studi kasus airasia.
Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terimakasih kepada dosen dan orang tua yang telah mendidik dengan tekun dan sabar serta teman-teman yang telah membantu.
Penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan yang terdapat dalam makalah ini, oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan saran dari para pembaca guna kesempurnaan dimasa mendatang.
Semoga makalah ini dapat memberikan manfaat positif bagi para pembaca.

Penulis

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR 1
DAFTAR ISI 2
BAB I 3
A. Latar Belakang 3
B. Masalah 3
C. Tujuan 4
D. Sistematika 4
BAB II 5
A. Analisis System Pemrosesan Transaksi dari Segi Ilmu Pemasaran 5
B. Hubungan Sistem Pemrosesan Transaksi dengan Internet 10
C. Pemrosesan Transaksi pada Airline Reservations System. 12
Online Transaction Processing 13
Airline Reservations System 14
Manajemen Inventory 15
Availability Display & Reservation (PNR) 15
Fare Quote dan Ticketing 16
A. Keuntungan dan Kerugian Sistem Pemrosesan Transaksi (Computer-Online) 18
Keuntungan 18
Kerugian 18
KESIMPULAN 20
DAFTAR PUSTAKA 21

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Makalah ini akan membahas mengenai bagian dari system informasi. Secara keseluruhan system informasi terbagi dalam; system pendukung operasi, system pendukung manajemen; system pemrosesan transaksi, system pengendalian proses, system kerjasama perusahaan, system informasi manajemen, system pendukung keputusan, dan system informasi eksekutif. Bagian yang akan dibahas yaitu system pemrosesan transaksi, khususnya pada Airlines Reservation System dengan contoh studi kasus dari perusahaan penerbangan Airasia. System ini sangatlah penting dalam dunia penerbangan karena memberikan dampak yang signifikan untuk pengeluaran dan pemasukan perusahaan. Dari segi pemasaran, pemanfaatan teknologi sangat diperlukan, apalagi jika hal tersebut mampu memberikan keefisiensian dan keefektifan dalam menjalankan suatu proses yang cukup panjang dan mungkin saja jika dilakukan secara manual dapat berlangsung sangat lama. Apabila kita berbicara mengenai proses transaksi yang dapat diakses dengan mudah oleh para konsumen maka Internet lah wadah yang paling cocok untuk hal ini. Saat ini proses transaksi dengan internet merupakan hal tidak dapat dipisahkan jika kita mengutamakan kepraktisan, oleh karena itu dalam system pemrosesan transaksi baik, internet adalah bagian yang sangat penting. Ada beberapa tahap dalam system pemrosesan transaksi airlines, semuanya berkesinambungan, dan harus terus terjaga kinerjanya agar tidak ada hal-hal yang menghambat arus informasi yang masuk. Namun, selain beragam keuntungan yang ditawarkan system ini, masih banyak kerugian atau kelemahan-kelemahan yang harus kita minimalisasi sehingga tidak memberikan dampak yang sangat buruk untuk suatu perusahaan.

B. Masalah

Adapun masalah-masalah yang akan dibahas di bab 2 yaitu;
1. Analisis Sistem pemrosesan transaksi dari segi pemasaran
2. Hubungan system pemrosesan transaksi dan Internet.
3. Sistem pemrosesan transaksi pada Airlines Reservation System.
4. Keuntungan dan kerugian dari system pemrosesan transaksi (Computer – Online)

C. Tujuan

Makalah ini dibuat dengan tujuan memenuhi tugas mata kuliah Sistem Informasi Manajemen Pariwisata. Dengan adanya makalah ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan akan system pemrosesan transaksi dalam airline reservations system, Bagimana perannya dalam dunia pemasaran, dan tahap-tahap apa saja yang harus kita lalui dari mulai pemesanan kursi penumpang pesawat hingga berhasil transaksinya sampai kita lepas landas dari bandara.

D. Sistematika
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
BAB I
A. Latar Belakang
B. Masalah
C. Sistematika
BAB II
A. Analisis System Pemrosesan Transaksi dari Segi Ilmu Pemasaran
B. Hubungan Sistem Pemrosesan Transaksi dengan Internet
C. Pemrosesan Transaksi pada Airlines Reservations System.
Online Transaction Processing
Airline Reservations System
Manajemen Inventory
Availability Display & Reservation (PNR)
Fare Quote and Ticketing
D. Keuntungan dan Kerugian Sistem Pemrosesan Transaksi (Computer-Online)
Keuntungan
Kerugian
KESIMPULAN
DAFTAR PUSTAKA

BAB II
ISI

A. Analisis System Pemrosesan Transaksi dari Segi Ilmu Pemasaran

Pemasaran merupakan sebuah proses dalam memuaskan kebutuhan dan keinginan manusia. Jadi, segala kegiatan dalam hubungannya dalam pemuasan kebutuhan dan keinginan manusia merupakan bagian dari konsep pemasaran . Pemasaran dimulai dengan pemenuhan kebutuhan manusia yang kemudian bertumbuh menjadi keinginan manusia. Kebutuhan manusia saat ini sangat beragam, belum lagi pengetahuan akan kebutuhan atau produk yang semakin mudah didapatkan lewat internet membuat para konsumen semakin cerdas dalam mengambil keputusan pembelian.
Untuk itu sebuah perusahaan harus bisa mensiasati hal ini supaya tetap mendapat keuntungan. Perusahaan harus mengetahui pemasaran cerdas (intelligence marketing) dengan melihat 10 kesalahan besar pemasaran yang mematikan seperti yg diungkapkan Kotler :
1. The company is not sufficiently market focused and customer driven
2. The company does not fully understand its target customers
3. The company needs to better define and monitor its competitors.
4. The company has not properly managed its relationships with its stakeholders.
5. The company is not good at finding new opportunities.
6. The company’s marketing plan and planning process are deficient.
7. The company’s product and service policies need tightening.
8. The company’s brand building and communications skills are week.
9. The company is not well organized to carry on effective and efficient marketing.
10. The company has not made maximum use of technology.

Satu dari sepuluh kesalahan itu yaitu perusahaan tidak menggunakan teknologi secara maksimal. Jadi salah satu kesalahan yang harus dibenahi adalah memaksimumkan penggunaan teknologi. Salah satu teknologi yang harus dimaksimumkan adalah teknologi informasi. Teknologi informasi kemudian dapat memberikan pengaruh pada penyelesaian kesalahan-kesalahan lain agar pemasaran berhasil. Hal ini erat hubungannya dengan e-commerce yang merupakan kegiatan bisnis yang dijalankan (misalnya transaksi bisnis) secara elektronik melalui suatu jaringan (biasanya internet) dan komputer atau kegiatan jual – beli barang atau jasa (atau mentransfer uang) melalui jalur komunikasi digital . Dari sisi konsumen selain membuat praktis proses pembelian, dari sisi perusahaan ini juga menekan pengeluaran berlebihan dalam pemasaran.
Air Asia mampu meningkatkan strategi E-Commerce yang disebabkan perubahan sosial teknologi. Internet jauh melebihi efek Teknologi Informasi, di mana sambungan ke dalam teknologi komunikasi mobile telah memberikan Air Asia kegiatan usaha baru (Feldman, JM, 2002). E-Commerce menggunakan Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk mentransfer informasi melalui jaringan digital atau multi-media. Tujuan Air Asia yang mengadopsi strategi E-Commerce adalah untuk melakukan transaksi elektronik untuk meningkatkan hubungan baik dengan yang sudah ada dan pelanggan potensial. Internet menggabungkan jaringan informasi, keuangan, dan logistik untuk membantu Air Asia memiliki aliran yang cepat (Tedeschi, B., 1999a).
Dalam hal ini suatu perusahaan harus dapat membuat suatu system informasi agar dapat membuat efektif dan efisien segala macam proses manajemen seperti
• Menyediakan informasi yang dipergunakan di dalam perhitungan harga pokok jasa, produk, dan tujuan lain yang diinginkan manajemen.
• Menyediakan informasi yang dipergunakan dalam perencanaan, pengendalian, pengevaluasian, dan perbaikan berkelanjutan.
• Menyediakan informasi untuk pengambilan keputusan.
Salah satu bagian system informasi yaitu system pemrosesan transaksi/transaction processing system (TPS)
Sistem pemrosesan transaksi adalah serangkaian informasi yang memproses data transaksi pada sistem database yang memonitor program transaksi (program khusus). Inti dari program transaksi ini adalah mengelola data yang harus dibiarkan dalam keadaan konsisten. Contoh, jika pembayaran elektronik dilakukan, jumlah yang ditarik dari satu rekening dan ditambahkan ke rekening lain, atau tidak ada sama sekali. Dalam hal mencegah kegagalan penyelesaian transaksi, maka sebagian transaksi yang telah dijalankan dilakukan kembali di TPS. Sedangkan jenis integritas ini juga harus disediakan untuk batch transaction processing. Hal tersebut sangat penting dalam proses online: jika misalnya sebuah sistem reservasi maskapai penerbangan kursi diakses oleh beberapa operator, setelah pencarian seat kosong, maka data reservasi kursi harus terkunci sampai reservasi dilakukan, jika tidak pengguna lain bisa mendapatkan kursi yang sama yang terlihat kosong padahal kursi itu sedang dipesan saat itu juga. Fungsi pemantauan transaksi lainnya deteksi dan peyelesaian deadlock (jalan buntu), dan transaction logging (dalam ‘jurnal’) untuk forward recovery dalam kasus kegagalan besar.

TIPE-TIPE TRANSAKSI

• Perbedaan dengan batch processing
Batch processing bukan sebuah proses transaksi. Batch processing melibatkan beberapa proses transaksi pada saat yang sama, dan hasil dari setiap transaksi tidak langsung tersedia saat transaksi sedang dimasukkan, ada waktu tunda.
• Real-time dan batch processing
Terdapat beberapa perbedaan antara real-time dan batch processing. Hal ini dijelaskan di bawah ini:
 Setiap transaksi secara real-time merupakan proses yang unik. Hal ini bukan bagian dari kelompok transaksi, walaupun transaksi diproses dengan cara yang sama. Pemrosesan Transaksi secara real-time berdiri sendiri baik dalam pemasukan ke sistem dan juga dalam penanganan output nya.
 Pemrosesan real-time memerlukan master file yang tersedia untuk lebih sering memperbarui dan referensi daripada batch processing. Database tidak dapat diakses setiap waktu untuk batch processing.
 Pemrosesan real-time memiliki lebih sedikit kesalahan daripada batch processing, sebagai data transaksi divalidasi dan dimasukkan dengan segera. Dengan batch processing, data diatur dan disimpan sebelum master file diupdate. Kesalahan dapat terjadi selama langkah ini.
 Jarang terjadi kesalahan dalam pemrosesan real-time, namun mereka sering ditoleransi.
 Lebih banyak operator komputer dibutuhkan dalam proses real-time, karena operasi tidak sentralistik. Hal ini lebih sulit untuk memelihara sistem pemrosesan real-time dari pada sistem.batch.
CIRI-CIRI:
• Rapid response
Kinerja Cepat dengan waktu tanggapan yang cepat adalah hal yang penting. Bisnis tidak bisa membuat pelanggan menunggu TPS merespon, maka dari perputaran waktu dari input transaksi ke produksi untuk output harus beberapa detik atau kurang.
• Reliability
Banyak organisasi sangat bergantung pada TPS; gangguan listrik akan mengganggu operasi atau bahkan menghentikan usahanya.. Jika TPS gagal, maka pemulihan cepat dan akurat harus dapat dilakukan. Hal ini membuat cadangan yang dirancang dengan baik dan prosedur pemulihan menjadi sangat penting.
• Inflexibility
TPS ingin setiap transaksi diproses dengan cara yang sama tanpa memperhatikan penggunanya, pelanggan atau waktu untuk hari. Jika TPS fleksibel, operasi non-standar akan tidak banyak diperlukan,misalnya, maskapai penerbangan komersial harus konsisten menerima pemesanan maskapai penerbangan dari berbagai travel agent, berbagai transaksi menerima data dari berbagai travel agent akan menjadi masalah.
• Controlled processing
Pengolahan di TPS harus didukung operasi dari suatu organisasi. Misalnya jika suatu organisasi mengalokasikan peran dan tanggung jawab untuk karyawan tertentu, maka TPS harus menjaga dan menegakkan persyaratan ini.
Selain itu yang harus diperhatikan adalah ACID test properties. Satu set properti yang menjamin bahwa data transaksi diproses secara terpercaya. Dalam konteks database, satu operasi logis pada data yang disebut transaksi. Contoh adalah transaksi transfer dana dari satu rekening bank lain, walaupun mungkin terdiri dari beberapa individu operasi (seperti mendebit account dan crediting lainnya). ACID terdiri dari Atomicity, Consistency, Isolation, dan Durability.

B. Hubungan Sistem Pemrosesan Transaksi dengan Internet
Satu tempat dimana proses transaksi berhasil melakukan loncatan besar yaitu Internet. Datangnya teknologi online menjadikan distribusi barang dan informasi internasional menjadi proses yang cepat dan sederhana. Pelanggan tumbuh dengan menempatkan pesanan secara online. Munculnya fitur seperti secure server, one-click shopping, dan pelacakan paket melalui Internet telah membantu membuat mereka merasa lebih mudah dalam pemrosesan.
Proses transaksi di Internet termasuk beberapa pilihan bagi mereka yang ingin menggunakan kartu kredit atau rekening giro untuk membayar barang yang tidak berasal dari situs e-bisnis, hampir seakan-akan itu adalah uang digital. Salah satu contoh layanan jenis ini adalah PayPal, yang menyebutnya sebagai layanan pembayaran online dunia pertama yang cepat dan aman. Dengan PayPal, siapapun dapat mendaftar untuk mengirim dan menerima pembayaran melalui Internet. Layanan ini telah ikut dalam sebagian besar dari situs lelang populer seperti eBay, tetapi juga dapat digunakan untuk setiap transaksi antara dua orang di dunia yang memiliki account email. Pengguna yang menemukan cara untuk mendistribusikan uang digital di dunia dengan aman, cepat, mudah, nyaman, dan murah. PayPal adalah layanan gratis untuk sebagian besar konsumen, walaupun bisa ada biaya layanan kecil untuk usaha yang memutuskan untuk menggunakannya untuk jumlah transaksi besar. PayPal mengharuskan pengguna hanya memiliki kartu kredit yang valid atau rekening giro aktif.
Pengecer juga menikmati manfaat Internet untuk membantu proses transaksi mereka. Perusahaan dapat membuat situs web bagi pelanggan untuk membeli barang dagangan dan pesanan dapat diambil, dipenuhi, dan diproses oleh orang lain (misalnya, Yahoo menangani distribusi produk bagi banyak perusahaan online). Jika sebuah bisnis memutuskan untuk memakai rute ini, mereka mungkin ingin membuat diri mereka sendiri benar-benar sadar akan biaya pengiriman perusahaan tertentu yang akan dikenakan biaya untuk mengirim barang mereka. Sering kali, biaya pengiriman untuk produk yang dibeli melalui Internet memiliki kecenderungan untuk menjadi meningkat, sehingga konsumen menjadi kesal dan bahkan marah karena mereka merasa dimanfaatkan. smart bisnis akan melakukan apapun dalam kuasa mereka untuk menjaga agar tidak terjadi dan mereka mungkin alienating basis pelanggan setia. Mungkin masalah lainnya yang sering online, server lambat, dan masalah-masalah keamanan-juga harus dipertimbangkan.

C. Pemrosesan Transaksi pada Airline Reservations System.
Sebuah sistem reservasi komputer (CRS) adalah sistem komputerisasi yang digunakan untuk menyimpan dan mengambil informasi dan melakukan transaksi yang berhubungan dengan perjalanan udara. Awalnya dirancang dan dioperasikan oleh maskapai, CRS yang kemudian diperluas untuk penggunaan travel agent; Operasi utama CRS yang memesan dan menjual tiket untuk beberapa maskapai dikenal sebagai sistem distribusi global (GDS). Penerbangan kebanyakan telah membebaskan sebagian besar saham langsung untuk perusahaan GDS yang berdedikasi, yang membuat sistem mereka dapat diakses konsumen melalui Internet gateways. GDS modern biasanya memungkinkan pengguna untuk memesan kamar hotel dan rental mobil serta tiket penerbangan.
CRS AirAsia (Open Skies by Navitaire) telah membantu mengembangkannya pada tahap dramatis. Selama beberapa tahun ini.
“Navitaire’s Open Skies technology has truly enabled Airasia’s growth from 2 million passengers to 7.7 million passengers in less than two years. Open Skies scaled easily to accommodate our growth.”
- Tony Fernandes –
CEO – AirAsia

Ini adalah reservasi dan sistem inventarisasi terpadu berbasis web. Termasuk internet, call center keberangkatan bandara dan banyak lagi. Ini merupakan mesin penjualan langsung yang efektif menghilangkan agen perjalanan dan komisi penjualan yang harus dibayar. Sentralisasi data pelanggan juga dikelola oleh Open Skies dan ini membantu AirAsia untuk melacak pemesanan dan jadwal penerbangan kegiatan dengan real-time, sesuai fitur pelaporan permintaan. Informasi pemesanan yang luas yang disediakan secara online kepada pelanggan bertindak sebagai kekuatan yang membawa lebih banyak pelanggan untuk menggunakan situs web sehingga mengurangi biaya dukungan pelanggan. Fitur yang penting adalah bahwa Open Skies nampaknya terintegrasi dengan YMS yang sudah dilaksanakan agar sistem dapat digunakan untuk Maksimalisasi pendapatan dan biaya (dengan menyediakan informasi tentang pemesanan, jadwal dll) dan menurunkan biaya operasi pada saat yang sama.
CRS ini memungkinkan AirAsia untuk memperkenalkan pilihan ticket less pertama dan juga menyediakan fitur-fitur canggih seperti advanced boarding passes dalam tambahan online booking yang memungkinkan perkembangan AirAsia sebagai fitur menarik bagi pelanggan yang tidak memiliki waktu untuk membeli tiket dan datang ke counter dalam 1 jam lebih awal untuk mendapatkan tempat duduk di pesawat terbang. AirAsia telah diusulkan untuk menerapkan Wireless Delivery System (WDS) untuk memperluas jangkauan itu melalui ponsel. Dengan ini, calon pelanggan akan dapat memesan tiket melalui ponsel mereka. Ini adalah gerakan pertumbuhan strategis sebagai kawasan Asia-Pasifik memiliki populasi pengguna ponseyang lebih besar dari daripada pengguna internet.
Online Transaction Processing
Proses transaksi online, atau OLTP, merujuk kepada kelas sistem yang memfasilitasi dan mengatur aplikasi berorientasi pada transaksi, biasanya untuk entri data dan media proses transaksi. Istilah ini terkadang bermakna ambigu; beberapa memahami sebuah “transaksi” dalam konteks komputer atau database transaksi, sementara yang lain (seperti Transaction Processing Performance Council) menentukan dalam hal transaksi bisnis atau komersial. OLTP juga telah digunakan untuk merujuk kepada proses di mana sistem untuk segera merespon permintaan pengguna. Sebuah mesin teller otomatis (ATM) untuk sebuah bank adalah contoh dari sebuah proses transaksi aplikasi komersial.
Teknologi ini digunakan di sejumlah industri, termasuk perbankan, penerbangan, mailorder, supermarket, dan manufaktur. Aplikasi termasuk perbankan elektronik, pemrosesan order, jam waktu karyawan, sistem e-commerce, dan eTrading. Yang paling banyak digunakan adalah sistem OLTP mungkin dari IBM CICS.
Pemrosesan transaksi online semakin membutuhkan dukungan untuk transaksi yang menjarakan jaringan dan dapat mencakup lebih dari satu perusahaan. Untuk alasan ini, perangkat lunak OLTP baru menggunakan pemrosesan klien / server dan software brokering yang memungkinkan transaksi berjalan pada berbagai platform komputer dalam jaringan.
Dalam aplikasi besar, keefisiensian OLTP tergantung pada perangkat lunak manajemen transaksi yang canggih (seperti CICS) dan / atau optimasi taktik database untuk memfasilitasi proses jumlah besar yg pembaruan berbarengan pada sebuah database berorientasi OLTP.
Untuk lebih banyak permintaan sistem database desentralisasi, program OLTP brokering dapat mendistribusikan proses transaksi antara beberapa komputer di sebuah jaringan. OLTP sering diintegrasikan ke dalam SOA arsitektur berorientasi layanan dan Web services. Karena jika ada kebutuhan untuk transaksi online Anda perlu pemrosesan.

Airline Reservations System
Sistem Reservasi Airline merupakan bagian dari apa yang disebut Sistem Passenger Service, yang mendukung aplikasi langsung dengan penumpang.Airline Sistem Reservasi (ARS) adalah salah satu awal perubahan untuk meningkatkan efisiensi. ARS akhirnya berkembang ke dalam Sistem Reservasi Komputer (CRS).
Sistem Reservasi Airline berisi jadwal penerbangan, tarif, tariff penumpang pemesanan tiket dan catatan. Sebuah distribusi langsung maskapai penerbangan bekerja dengan sistem reservasi mereka sendiri, serta mendorong informasi kepada GDS. jenis saluran distribusi langsung kedua adalah konsumen yang menggunakan internet atau aplikasi mobile untuk membuat reservasi mereka sendiri. Agen-agen perjalanan dan saluran distribusi langsung lainnya mengakses GDS yang sama seperti yang diakses oleh ’sistem reservasi maskapai, dan semua pesan dikirimkan oleh sistem pesan standar yang fungsi utamanya pada pesan TTY disebut SITA. Sejak sistem reservasi maskapai penerbangan menjadi aplikasi bisnis penting, dan fungsional mereka cukup rumit, pengoperasian sistem reservasi maskapai penerbangan ditempat relatif mahal.
Sebelum deregulasi, penerbangan memiliki sistem reservasi mereka sendiri dengan agen perjalanan berlangganan pada mereka. Saat ini, GDS dijalankan oleh perusahaan independen dan baik penerbangan dan agen-agen perjalanan harus berlangganan kepada mereka, berdasarkan harga pasar yang kompetitif dan berbagai fitur teknologi.
Pada Februari 2009, hanya ada tiga provider besar GDS dipasaran: Amadeus, Travelport (gabungan Worldspan dan Gallileo sistem), dan Sabre. Terdapat GDS sekunder yang disebut Navitaire yang membuat penerbangan “ticketless” seperti AirTran, JetBlue, dan Virgin Amerika. Tambahan pada GDS “standar” ini, beberapa maskapai memiliki versi yang mereka gunakan untuk menjalankan operasi penerbangan. Beberapa contoh dari sistem ini adalah jenis Deltamatic (built off the platform Worldspan) dan Saham

Manajemen Inventory
Sebuah inventori maskapai penerbangan berisi kursi yang tersedia pada semua penerbangan. Inventarisasi dari sebuah maskapai penerbangan pada umumnya dibagi ke dalam kelas-kelas layanan (misalnya First, Bisnis atau kelas Ekonomi) dan hingga 26 kelas, untuk harga yang berbeda dan ketentuan pemesanan yang berlaku. Inventarisasi data yang diimpor dan dikelola melalui Sistem Jadwal Distribusi melalui standarisasi antarmuka. Salah satu fungsi utama dari manajemen inventori adalah inventory control. Inventory control mengatur jumlah kursi yang tersedia di berbagai pemesanan kelas, dengan membuka dan menutup setiap pemesanan kelas yang untuk dijual. Dikombinasikan dengan kondisi pemesanan tiket dan disimpan dalam Sistem Fare Quote ,harga untuk setiap kursi yang dijual telah ditentukan. Dalam kebanyakan kasus kontrol inventaris memiliki real-time interface ke Yield management system sebuah maskapai penerbangan untuk mendukung optimasi permanen dari pemesanan kelas yang ditawarkan dalam menanggapi perubahan permintaan atau strategi harga dari pesaing.
Availability Display & Reservation (PNR)
Pengguna mengakses sebuah inventori maskapai penerbangan melalui tampilan ketersediaan. Berisi semua yang ditawarkan penerbangan untuk pasangan kota tertentu dengan kursi yang tersedia dalam berbagai kelas pemesanan. Tampilan ini berisi penerbangan yang dioperasikan oleh maskapai penerbangan itu sendiri serta berbagi kode penerbangan yang beroperasi di dalam kerjasama dengan maskapai penerbangan lain. Ketersediaan kursi dari penerbangan lainnya diperbarui melalui standard industry interfaces. Tergantung pada jenis kerjasama mendukung akses ke kursi terakhir (Last Seat availability) secara real-time. Reservasi untuk penumpang individu atau kelompok disimpan dalam apa yang disebut Passenger Name Record (PNR). PNR berisi informasi pribadi seperti nama, informasi kontak atau permintaan layanan khusus (SSRs) misalnya untuk makanan vegetarian, serta penerbangan (segmen) dan tiket yang dikeluarkan. Beberapa sistem reservasi juga mengizinkan untuk menyimpan data pelanggan dalam profil untuk menghindari data yang masuk kembali setiap kali reservasi baru dibuat untuk penumpang yg telah diketahui. Selain itu sebagian besar memiliki sistem antarmuka ke sistem CRM atau aplikasi Customer Loyalty (alias Frequent Traveler Systems). Sebelum berangkat penerbangan yang disebut Passenger Name List (PNL) diserahkan kepada Sistem Kontrol keberangkatan yang digunakan untuk check in penumpang dan bagasi. Reservasi data seperti jumlah penumpang yang memesan dan permintaan layanan khusus juga ditransfer ke Sistem Operasional Penerbangan, Crew Manajemen dan Catering Systems. Setelah pesawat berangkat, sistem reservasi diperbarui dengan daftar dari penumpang check-in (misalnya penumpang yang telah reservasi tetapi tidak check-in (No Shows) dan penumpang yang check-in, tetapi tidak ada reservasi (Go shows). Akhirnya data yang diperlukan untuk penghasilan akuntansi dan pelaporan diserahkan ke sistem administrasi.
Fare Quote dan Ticketing
Tempat menyimpan data biaya tiket berisi tarif-tarif, peraturan, peta rute, kelas layanan meja, dan beberapa informasi pajak yang membentuk harga – “tarif”. Aturan seperti syarat pemesanan (misalnya minimum tinggal, pembelian dimuka, dll) disesuaikan dengan cara yang berbeda antara pasangan kota atau zona yang berbeda, dan diberi sebuah kelas layanan sesuai dengan persediaan. Inventory control juga dapat dimanipulasi secara manual melalui ketersediaan feed, secara dinamis mengendalikan jumlah kursi yang ditawarkan untuk harga khusus dengan membuka dan menutup kelas-kelas tertentu.
Satu set syarat-syarat tarif disebut kode tarif dasar/fare basis code. Ada satu sistem terpusat di mana semua penerbangan harus memasukan semua tarif udara mereka. Sistem ini mendistribusikan tariff-tarif dan menetapkan aturan untuk semua GDS dan pelanggan lainnya. Setiap maskapai penerbangan yang mempekerjakan staf yang mengkodekan peraturan tarif udara sesuai dengan yield management intent. Ada juga manajer revenue yang mengawasi tarif saat mereka memberikan tariff itu ke public dan membuat rekomendasi kompetitif.. Kontrol inventaris biasanya dimanipulasi dari sini, dengan ketersediaan feeds untuk membuka dan menutup kelas layanan.
Peran Ticketing complex adalah untuk mengeluarkan dan menyimpan catatan tiket elektronik (MCO (Miscellaneous Charge Order) masih sebuah kertas dokumen). Tiket informasi disimpan dalam database yang berisi data seperti nomor tiket, dan tarif pajak komponen dari harga tiket atau informasi nilai tukar. Di masa lalu penerbangan masih mengeluarkan tiket kertas, sejak 2008 IATA telah mendukung suatu resolusi untuk beralih ke 100% tiket elektronik. Sejauh ini, industri ini belum mampu terpenuhi karena berbagai keterbatasan teknologi dan internasional. Industri ini ada pada 98% elektronik hari ini dan MCO pemrosesan elektronik tetapi akan tersedia sebelum mandat IATA dapat berlangsung.

A. Keuntungan dan Kerugian Sistem Pemrosesan Transaksi (Computer-Online)

Keuntungan
Keuntungan, biasanya adalah proses transaksi sangat cepat, biasanya hanya membutuhkan beberapa detik, namun jika ada banyak file dalam antrian, waktu untuk memproses data yang diambil mungkin memakan waktu yang lama. Keuntungan lain adalah bahwa hal itu membuat proses pemesanan adil dengan pemrosesan file dalam urutan antrian. (e.g. pemesanan tiket)
Lalu pada Online Transaction Processing ada dua kunci manfaat: kesederhanaan dan efisiensi.
Mengurangi bekas kertas dan lebih cepat, lebih akurat untuk prakiraan penerimaan dan pengeluaran adalah dua contoh bagaimana OLTP membuat semuanya menjadi lebih mudah bagi perusahaan. OLTP juga menyediakan landasan konkrit untuk organisasi yang stabil karena selalu diupdate tepat waktu. Faktor Kesederhanaan lain adalah yang memungkinkan konsumen memilih bagaimana mereka ingin membayar, membuatnya menjadi jauh lebih menarik untuk melakukan transaksi. OLTP terbukti efisien karena sangat meluaskan dasar konsumen untuk sebuah organisasi, setiap proses yang lebih cepat, dan tersedia 24 jam.
Kerugian
Kerugiannya yaitu adnya kemungkinan double booking. Juga, TPS harus memakai file akses langsung, media serial akses seperti magnetic tape tidak bisa digunakan. Dalam OLTP, alat ini memang alat yang tepat untuk organisasi apapun, namun dalam pemakaian OLTP, ada beberapa hal yang harus dikhawatirkan, Masalah keamanan dan biaya ekonomis. Kemampuan worldwide yang system ini berikan pada perusahaan membuat database mereka lebih mudah diserang pangacau ataupun para hackers.
Untuk transaksi B2B, perusahaan harus offline untuk menyelesaikan tahap-tahap dari proses individual, menyebabkan pembeli dan penyedia kehilangan manfaat efisiensi yang disediakan system. Sesederhananya OLTP, gangguan kecil dalam system memilki kemampuan untuk menyebabkan masalah yang lebih besar, sehingga menyebabkan kehilangan waktu dan uang. Biaya ekonomis lainnya adalah kemungkinan kegagalan server. Hal ini dapat menyebabkan penundaan atau bahkan penghapusan sejumlah data.

KESIMPULAN

Peran system pemrosesan transaksi dalam dunia penerbangan sangatlah penting. Begitu banyak arus informasi yang harus didistribusikan dari satu tempat ketempat yang lain dapat dengan mudah terakses dengan adanya system ini. Selain itu, perusahaan juga dapat membuat semua kegiatan yang dilakukan perusahaannya lebih efektif dan efisien, tanpa harus memperkerjakan banyak orang dalam melakukannya. Hal ini pula yang dijadikan factor utama adanya system transaksi online dalam perusahaan penerbangan, mempermudah konsumen untuk membeli tiket dan check in dengan harga yang murah dan terjangkau, karena semua bagian yang tadinya harus dikerjakan oleh manusia, yang tentunya akan menambah biaya yang akan dikeluarkan perusahaan, kini menjadi pekerjaan sebuah system yang terkomputerisasi dengan beberapa orang engeneering saja. Banyaknya manfaat yang dapat diambil dalam system ini juga harus membuat kita tetap berjaga-jaga dan waspada terhadap gangguan-gangguan teknis yang dapat menggangu selama pemrosesan transaksi, karena jika sampai terganggu maka semua pihak akan mengalami kerugian, rugi materil, lalu kepercayaan konsumen terhadap perusahaan akan berkurang dan lainnya. Untuk itu diperlukan maintenance secara berkala demi menjaga kelancaran system informasi yang terdapat dalam system pemrosesan transaksi tersebut.

DAFTAR PUSTAKA

1. wikipedia http://id.wikipedia.org/wiki/Pemasaran, diakses pada tanggal 19 maret 2009.
2. Kotler, Philip, “The ten deadly sins of maketing”, John Wiley and sons, inc.cetakan 1, 2004.
3. www.myindo.co.id/productservice/20/index.html, diakses pada tanggal 19 maret 2009
4. http://organizationalcases.blogspot.com/. diakses pada tanggal 19 maret 2009
5. http://en.wikipedia.org/wiki/Transaction_Processing_System. diakses pada tanggal 19 maret 2009
6. http://en.wikipedia.org/wiki/computer_reservations_system. diakses pada tanggal 19 maret 2009
7. http://www.navitaire.com/res_and_dist/openskies.asp. diakses pada tanggal 19 maret 2009
8. Airasia – Strategic IT Initiative, by charles kho, The University of Melbourne. diakses pada tanggal 19 maret 2009
9. http://en.wikipedia.org/wiki/online_transaction_processing. diakses pada tanggal 19 maret 2009
10. http://en.wikipedia.org/wiki/airline_reservations_system. diakses pada tanggal 19 maret 2009
11. http://www.answers.com/. diakses pada tanggal 19 maret 2009

MAKALAH PEMROSESAN TRANSAKSI DENGAN STUDY KASUS BANK MANDIRI

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Pada saat ini dunia industri dan bisnis memerlukan informasi yang tepat, cepat dan relevan. Untuk mendapatkan informasi yang diinginkan tentunya harus menggunakan sistem informasi. Sistem informasi dalam suatu organisasi dapat dikatakan sebagai suatu sistem yang menyediakan informasi bagi semua tingkatan dalam organisasi tersebut kapan saja diperlukan. Sistem ini menyimpan, mengambil, mengubah, mengolah dan mengkomunikasikan informasi yang diterima dengan menggunakan sistem informasi atau peralatan sistem lainnya
Penerapan sistem informasi di dalam suatu organisasi dilakukan melalui sistem informasi manajemen (SIM) untuk mendukung informasi-informasi yang dibutuhkan oleh semua tingkatan manajemen. Salah satu jenis sistem informasi dalam mendukung proses operasi adalah sistem pemrosesan transaksi dengan kajian penelitian terhadap Bank MANDIRI.

1.2 Perumusan Masalah
Berdasarkan uraian diatas maka permasalahan yang akan dibahas di bab selanjutnya yakni;
1. Konsep dasar Sistem Pemrosesan Transaksi
2. Peranan Sistem Pemrosesan Transaksi dengan Online Banking
3. Profil Bank MANDIRI
4. Implementasi SMS-Banking pada Bank Mandiri
5. SMS Banking Mandiri sebagai suatu Sistem Informasi
6. Manfaat dan Risiko Sistem Pemrosesan Transaksi dengan Online Banking
7. Upaya Mengurangi Risiko layanan SMS-Banking

1.3 Kegunaan
Diharapkan dalam penyusunan makalah ini dapat memperkaya wawasan serta pemikiran mengenai Sistem Informasi secara umum dan Sistem Pemrosesan Transaksi khususnyadengan kajian penelitian pada Bank MANDIRI. Sehingga hasil penyusunan yang dituangkan oleh penulis diharapkan dapat memberikan sumbangan yang positif bagi semua pihak.

1.4 Metode
Untuk memudahkan mempelajari Sistem Pemrosesan Transaksi dengan kajian penelitian tehadap Bank MANDIRI secara umum, maka penulis menggunakan metode pemaparan.

1.5 Sistematika
KATA PENGANTAR
ABSTRAK
DAFTAR ISI
BAB I
1.1 Latar Belakang
1.2 Perumusan Masalah
1.3 Kegunaan
1.4 Metode
1.5 Sistematika
BAB II
2.1 Konsep Dasar Sistem Pemrosesan Transaksi
2.2 Peranan Sistem Pemrosesan Transaksi terhadap Online Banking
BAB III
3.1 Profil Bank MANDIRI
3.2 Implementasi SMS-Banking pada Bank Mandiri
3.3 SMS Banking Mandiri sebagai suatu Sistem Informasi
3.4 Manfaat dan Risiko Sistem Pemrosesan Transaksi Online Banking
3.5 Upaya Mengurangi Risiko layanan SMS-Banking
BAB IV
4.1 Kesimpulan
4.2 Saran
DAFTAR PUSTAKA

BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Konsep Dasar Sistem Pemrosesan Transaksi
Sistem informasi dapat didefinisikan sebagai suatu sistem di dalam suatu organisasi yang merupakan kombinasi dari orang-orang, fasilitas, teknologi, media prosedur-prosedur dan pengendalian yang ditujukan untuk mendapatkan jalur komunikasi penting, memproses tipe transaksi rutin tertentu, memberi sinyal kepada manajemen dan yang lainnya terhadap kejadian-kejadian internal dan eksternal yang penting dan menyediakan suatu dasar informasi untuk pengambilan keputusan.
Menurut Mc leod :
“Sistem Informasi merupakan sistem yang mempunyai kemampuan untuk mengumpulkan informasi dari semua sumber dan menggunakan berbagai media untuk menampilkan informasi “
Salah satu bagian sistem informasi yaitu sistem pemrosesan transaksi/transaction processing system (TPS). Sistem pemrosesan transaksi merupakan subsistem input yang mempunyai peranan penting dalam aktivitas organisasi dengan cara mengumpulkan data dari sumber– sumber baik dari dalam maupun dari luar lingkungan perusahaan, dan mentransformasikannya kedalam database.
Transaction Processing System (TPS) adalah sistem informasi yang terkomputerisasi yang dikembangkan untuk memproses data-data dalam jumlah besar untuk transaksi bisnis rutin seperti daftar gaji dan inventarisasi. TPS menghapus rasa bosan saat melakukan transaksi operasional sekaligus mengurangi waktu, meskipun orang masih harus memasukkan data ke sistem komkputer secara manual.
Sistem pemrosesan transaksi sangat penting karena merupakan dasar sistem bisnis yang melayani level operasional dalam organisasi. Output dari sistem ini akan menjadi input bagi sistem-sistem yang berada pada level manajemen dan level strategis. Setiap proses bisnis dimulai dari saksi, sehingga sistem pemrosesan transaksi yang ditempatkan oleh suatu perusahaan akan mempengaruhi proses bisnis yang dijalankan.

Transaction Processing Information Systems

2.2 Peranan Sistem Pemrosesan Transaksi terhadap Online Banking
Proses transaksi online, atau OLTP , merujuk pada sistem yang memfasilitasi dan mengatur aplikasi berorientasi pada transaksi, biasanya untuk entri data dan media proses transaksi. Istilah ini terkadang dwimakna; beberapa memahami sebuah “transaksi” dalam konteks komputer atau database transaksi, sementara yang lain dalam menentukan persyaratan bisnis atau transaksi komersial. OLTP juga telah digunakan untuk merujuk kepada proses di mana sistem untuk segera merespon permintaan pengguna. ATM untuk sebuah bank adalah contoh dari sebuah proses transaksi aplikasi komersial. Termasuk aplikasi perbankan elektronik, pemrosesan order, karyawan, sistem e-commerce, dan eTrading.
Salah satu pemrosesan transaksi dengan sistem online adalah SMS-Banking yang tidak lain merupakan bentuk perwujudan pertama kali dari Mobile Banking (m-banking) dengan didasari prinsip Internet Banking, yakni merupakan salah satu bentuk electronic channel yang memungkinkan nasabah mengakses bank serta melakukan transaksi perbankan dalam hitungan menit kapanpun waktunya dan dimanapun tempatnya dengan mengunakan perangkat telepon seluler yang dimiliki seperti halnya melakukan transaksi di anjungan tunai mandiri (ATM), namun tanpa layanan tansaksi penarikan uang tunai. Terdapat beberapa pilihan untuk dapat melakukan transaksi melalui SMS-Banking yang disesuaikan dengan kemampuan perangkat telepon seluler maupun SIM-Card yang digunakan nasabah, diantaranya adalah:
1. Lewat SMS biasa, transaksi dilakukan melalui pesan SMS dengan kode tertentu ke nomor khusus yang telah disediakan oleh bank.
2. Lewat menu SIM Toolkit, yakni menu sudah terimplementasi pada suatu SIM-Card, misalnya: Satelindo@cces, M3Acces, Life in hand (Pro-XL), Navigator64 (Telkomsel),
3. Lewat aplikasi Java, perangkat telepon seluler nasabah harus berteknologi Java dan terlebih dahulu harus menginstal aplikasinya yang disediakan oleh bank bertalian. Pengiriman transaksi dilakukan melalui SMS namun tidak lagi diharuskan mengirim kode-kode tertentu.
Dari ketiga cara tersebut di atas, hanya cara pertama yang paling fleksibel dan bisa digunakan oleh semua perangkat telepon seluler dan SIM-Card. SMS-Banking mulai ramai dipergunakan di Indonesia sejak tahun 2001 seiring dengan berkembang pemikiran para pengelola bank untuk memanjakan para nasabah sehingga menawarkan berbagai upaya untuk mempermudah nasabah melakukan transaksi, diantaranya adalah menawarkan layanan yang dapat melakukan transaksi perbankan tanpa perlu menggeser posisi dan hanya dengan memanfaatkan perangkat telepon seluler yang telah dimiliki.

BAB III
ISI
3.1 Profil Bank MANDIRI
Bank Mandiri didirikan pada 2 Oktober 1998, sebagai bagian dari program restrukturisasi perbankan yang dilaksanakan oleh pemerintahan Indonesia. Pada bulan Juli 1999, empat bank pemerintah — Bank Bumi Daya, Bank Dagang Negara, Bank Exim and Bapindo–dilebur menjadi Bank Mandiri. Masing-masing dari keempat legacy banks memainkan peran yang tak terpisahkan dalam pembangunan perekonomian Indonesia. Sampai dengan hari ini, Bank Mandiri meneruskan tradisi selama lebih dari 140 tahun memberikan kontribusi dalam dunia perbankan dan perekonomian Indonesia. Infrastruktur IT Bank Mandiri memberikan layanan straight-through processing dan interface tunggal pada seluruh nasabah.
Sejak berdirinya, Bank Mandiri telah bekerja keras untuk menciptakan tim manajemen yang kuat dan professional yang bekerja berlandaskan pada prinsip-prinsip good corporate governance yang telah diakui secara internasional.
Untuk meningkatkan pelayanan, maka Bank MANDIRI menimplementasikan program layanan transaksi perbankan yang lengkap dan terintegrasi serta dapat dilakukan melalui Electronic Banking Bank Mandiri (Mandiri ATM, Mandiri SMS, Mandiri Internet, Mandiri Call), 24 jam sehari, 7 hari seminggu, dimanapun dan kapanpun.

Mandiri ATM

Mandiri SMS

Mandiri Internet

Mandiri Call


3.2 Implementasi SMS-Banking pada Bank Mandiri
Keberadaan sosok Bank Mandiri di jagad perbankan nasional tidak diragukan lagi reputasinya. Bank Mandiri saat ini mempekerjakan 21.631 karyawan dengan 956 kantor cabang dan 6 kantor cabang/ perwakilan/ anak perusahaan di luar negeri.
Layanan distribusi Bank Mandiri juga dilengkapi dengan 2.802 ATM, disamping 6.500 ATM yang merupakan jaringan LINK dan 10.500 jaringan ATM Bersama serta electronic channels yang meliputi Internet Banking, SMS Banking dan Call Center 14000. Sebagai bank plat merah namun memiliki aset terbesar di Indonesia inipun juga tidak ingin ketinggalan untuk memberikan kemudahan kepada para nasabahnya melalui layanan SMS- Banking Mandiri.
Selain dilakukan dengan mengirim pesan seperti halnya berkirim SMS, sejak tahun 2003 SMS Banking mandiri telah memanfaat fitur yang dikembangkan dengan cara Pilih Menu, khususnya dengan menggunakan SIM card kartuHALO naviGator64 Telkomsel (Multi Mobile Banking System). Dengan layanan tersebut, pengguna SMS Banking Mandiri yang sekaligus sebagai pelanggan kartuHALO Telkomsel memiliki fleksibilitas/ kebebasan untuk melakukan transaksi SMS Banking Mandiri, yaitu dengan mengetik SMS (apapun SIM-card GSM nasabah) atau Pilih Menu untuk kartuHALO naviGator64 Telkomsel.
Ditinjau dari aspek keamanan bertransaksi, antara Ketik SMS dan Pilih Menu pada dasarnya memiliki tingkat keamanan yang hampir sama. Bedanya adalah pada cara pengamanan bertransaksi. Bila pada ketik SMS keamanan transaksi antara lain dilakukan dengan mendaftarkan nomor rekening dan mengetikkan kode transaksi tertentu pada ponsel (sehingga tidak ada pengetikan nomor rekening pada pesan SMS), namun pada layanan SMS-Banking Mandiri dengan mengunakan kartuHALO naviGator64 ini karena pesan SMS tersebut dienkripsi maka dapat dilakukannya pengetikan nomor rekening nasabah, sehingga transaksi pembayaran maupun transfer antar rekening Bank Mandiri dapat dilakukan secara bebas tanpa perlu mendaftarkan rekening tujuan terlebih dahulu.
Untuk menjaga keamanan transaksi, nasabah diberikan berbagai unsur proteksi yang berlapis-lapis menggunakan sistem keamanan standard international dengan enkripsi SSL 128 bit (Secure Socket layer 128 bit Encryption) yang akan mengacak data transaksi antara lain nomor SIM card sebagai ID nasabah, nomor rekening sendiri harus didaftarkan terlebih dahulu ke cabang ataupun ATM Bank Mandiri, transaksi hanya dapat dijalankan dari nomor SIM card yang terdaftar, ada limit transaksi per hari, serta transaksi diverifikasi dengan menggunakan PIN. Seluruh proses transaksi SMS Banking Mandiri dilakukan secara otomatis oleh sistem komputer tanpa intervensi manusia (straight through processing/real time online)

3.3 SMS Banking Mandiri sebagai suatu Sistem Informasi
Sejalan dengan perkembangan peranan teknologi informasi (TI) pada era ini, keberadaan SMS-Banking Mandiri di lingkungan Bank Mandiri semata-mata bukan lagi sekedar sebagai alat bantu dalam proses bisnis terutama berkaitan dengan memberikan pelayanan terbaik bagi para nasabah namun juga sebagai faktor pemampu bagi Bank Mandiri dalam menjalankan proses bisnisnya.
Keberadaan SMS-Banking Mandiri telah memampukan berbagai layanan Bank Mandiri dapat hadir dalam genggaman tangan berbagai kalangan nasabah, sehingga para nasabah tidak lagi hanya mengandalkan jaringan outlet fisik nasional berupa lebih dari 950 kantor maupun 19.000 ATM untuk mendapatkan berbagai layanan perbankan Bank Mandiri yang sebenarnya keberadaan rangkaian jaringan outlet fisik tersebut dibatasi oleh ruang/jarak dan bahkan waktu.
Kehadiran SMS-Banking Mandiri juga telah semakin memampukan Bank Mandiri menghadirkan bisnis baru maupun layanan perbankan berupa e-commerce (misal: pembelian pulsa/tiket dan barang di toko, payment point) sehingga hal ini tentunya semakin memperkokoh kemampuan Bank Mandiri hadir memasuki era e-payment.
Ditinjau dari aspek karakter, secara umum terdapat dua kriteria karakter nasabah suatu bank yaitu nasabah high touch (dalam melakukan transaksi ingin dilayani secara langsung oleh petugas bank) serta nasabah high tech (ingin melakukan transaksi sendiri secara elektronik). Keberadaan SMS-Banking Mandiri apabila ditinjau dari karakter nasabah dengan demikian tentunya semakin memperkokoh pula kemampuan Bank Mandiri untuk menghadirkan layanan perbankan elektronik bagi nasabah berkarakter high tech.
Eksistensi SMS-Banking Mandiri sebagai suatu teknologi informasi yang dimanfaatkan sebagai solusi bisnis sebenarnya hanya merupakan salah satu komponen dari suatu sistim yang lebih kompleks dan sering disebut sebagai sistim informasi (IS). Sebagai suatu sistim informasi, sebenarnya masih terdapat dua komponen utama lainnya agar keberadaan SMS-Banking Mandiri sebagai solusi bisnis dapat berjalan sebagaimana mestinya dan dapat mewujudkan apa yang diharapkan yaitu bisnis proses serta people.
Dalam lingkup bisnis proses keberadaan SMS-Banking Mandiri telah mendorong jajaran manajemen Bank Mandiri melakukan berbagai penyesuaian dalam proses bisnisnya agar bisa sejalan dengan berbagai best practice yang telah dilalui oleh para penyelenggara layanan SMS content yang telah ada sebelumnya, sehingga layanan SMS-Banking Mandiri dapat digelar secara sempurna diatas platform yang digunakan oleh berbagai operator telepon selular.
Bagaimanapun juga kehadiran SMS-Banking Mandiri tidak lepas dari campur tangan maupun sentuhan people, dalam konteks ini terdapat tiga pihak yang memiliki peranan kunci yakni system owner yang meliputi jajaran manajemen di berbagai tingkatan yang diperlukan keterlibatannya secara aktif dan pribadi sejak perancangan hingga implementasinya, IS specialist sebagai orang yang mengetahui bagaimanakah keberadaan bisnis proses layanan perbankan di Bank Mandiri dan dapat menterjemahkannya menjadi suatu sistim informasi, serta pihak yang terakhir adalah system user yakni memperhatikan kebutuhan para nasabah terutama adalah para nasabah Bank Mandiri berkarakter high tech.

3.4 Manfaat dan Risiko Sistem Pemrosesan Transaksi Online Banking
Terdapat beberapa manfaat yang dapat diperoleh oleh para nasabah pengguna layanan SMS-Banking Mandiri, yaitu:
1. Transaksi dapat dilakukan setiap waktu di setiap tempat selama perangkat telepon seluler nasabah terkoneksi dengan jaringan operator telepon seluler bertalian.
2. Tidak perlu antri di kantor Bank ataupun di ATM untuk melakukan transaksi perbankan non-tunai, sehingga sangat menghemat waktu, biaya dan tenaga.
3. Praktis (tidak perlu membawa uang tunai) dan terhindari dari risiko kehilangan harta benda maupun nyawa karena membawa uang tunai untuk keperluan transaksi pembayaran dalam jumlah besar
4. Tarif yang relatif terjangkau dan relatif mudah penggunaannya.
5. Mendapatkan SMS konfirmasi apabila saldo transaksi lebih dari satu juta rupiah.
Apabila dilihat dari sisi yang lain, sebenarnya dibalik manfaat yang diterima pengguna layanan SMS-Banking Mandiri terdapat beberapa kelemahan yang dapat dialami oleh seorang nasabah, yaitu:
1. Kecepatan data saat melakukan transaksi yang terbilang cukup lambat terutama pada jam-jam sibuk maupun jam-jam dimana traffic-nya cukup tinggi, misalnya pada saat server bank sedang melakukan proses tutup buku.
2. Dapat menjadi ancaman bagi kelangsungan hidup suatu kegiatan usaha, misalnya usaha penjualan pulsa elektronik prabayar.
3. Bahaya keamanan yang bersumber dari aspek non teknis ketika ada pihak ketiga yang mengetahui nomor pin pengguna SMS-Banking. Pihak ketiga tersebut dapat muncul dari operator telepon seluler maupun orang terdekat nasabah sendiri.
4. Pemrosesan transaksi dijalankan dalam dua jenjang, yakni proses transaksi di server milik operator dan proses transaksi di server milik bank. Apabila salah satu server mengalami masalah/ down maka akan terjadi kesulitan dalam pembuktian mengenai adanya transaksi lewat telepon seluler.
5. Tidak menutup kemungkinan keberadaan SMS-Banking Mandiri is not user friendly bagi para nasabah berusia lanjut.

3.5 Upaya Mengurangi Risiko layanan SMS-Banking
Beberapa risiko layanan SMS-Banking tersebut dapat dieliminir, antara lain dengan jalan:
1. Menggunakan layanan SMS-Banking secara hati-hati, tidak disembarang tempat serta mengamankan dengan baik data-data pribadi yang penting sehingga tidak diketahui oleh orang yang tidak berhak. Pentingnya menjaga data-data pribadi dan bagaimana menjaganya.
2. Diupayakan tidak menggunakan layanan SMS-Banking di saat peak hours bank maupun pada waktu dimana traffic cukup tinggi, misal di saat-saat jam tutup kantor karena kemungkinan server bank sedang melakukan proses tutup buku harian, pada jam-jam menjelang pergantian bulan karena kemungkinan server bank sedang melakukan proses tutup buku bulanan maupun tahunan (Gunardi,2008).
3. Melakukan pengecekan saldo sebelum maupun setelah melakukan transaksi, selanjutnya bandingkan besar nilai transaksi dengan selisih saldo pada pengecekan awal dengan saldo pada pengecekan akhir (Gunardi,2008).
4. Menerapkan digital signature untuk SMS yang ditujukan ke nomor tertentu, yakni menggunakan kunci publik (dimiliki oleh bank) dan kunci privat (dimiliki oleh nasabah) yang digunakan oleh perbankan untuk melakukan verifikasi di awal transaksi (Budiono).


BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
SMS-Banking Mandiri telah memampukan Bank Mandiri untuk menghadirkan pelayanan perbankan dalam genggaman tangan para nasabah terutama nasabah berkarakter high tech. Kehadirannya juga semakin memampukan Bank Mandiri dalam menjalankan bisnis di era e-payment dan menangkap berbagai peluang yang ada di bisnis e-commerce.
Untuk menjaga keamanan transaksi, nasabah diberikan berbagai unsur proteksi yang berlapis-lapis, yaitu antara lain: nomor SIM card sebagai ID nasabah, nomor rekening sendiri harus didaftarkan, transaksi hanya dapat dijalankan dari nomor SIM card yang terdaftar, ada limit transaksi per hari, serta transaksi diverifikasi dengan menggunakan PIN. Seluruh proses transaksi SMS Banking Mandiri dilakukan secara otomatis oleh sistem komputer tanpa intervensi manusia (straight through processing/real time online).
Fitur SMS Banking yang dapat dinikmati oleh merchant/pedagang m-ATM Mandiri dengan kartuHALO m-POS adalah transaksi m-Banking dan transaksi m-ATM. Adapun fitur m-ATM Mandiri terdiri dari pembelian barang dan tarik tunai, dan akan menyusul fitur pengiriman uang (mobile remittance).

4.2 Saran
SMS Banking Mandiri masih memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi suatu kekuatan yang luar biasa, apabila dikolaborasi dengan outlet pelayanan dari perusahaan lain terutama non perbankan yang memiliki jangkauan pelayanan hingga daerah pelosok sebenarnya dapat menjadi suatu kekuatan raksasa untuk menghadirkan mesin tarik uang tunai ataupun mesin setor tunai bagi nasabahnya di daerah pinggiran maupun pelosok, sehingga tentunya akan membuka peluang pula bagi Bank Mandiri untuk memperluas base customer-nya hingga daerah pelosok.
Kepada para nasabah sebaiknya tetap berhati-hati ketika melakukan transaksi online. Sama halnya dengan Bank Mandiri internet banking, perhatikan alamat https untuk menandakan security dari info yang akan Anda kirim saat melakukan login. Biarkan juga browser mengingat login Anda. Ada salah satu tips yaitu, gunakanlah browser FireFox, yang dapat didownload dengan mudah dengan besar hanya sekitar 5mb, atau kurang lebih 3-5 menit download time. Browser ini diketahui cukup secure (lebih secure dari internet explorer) dan yang dirasakan praktis adalah fasilitas tab browser-nya dimana pengguna cukup membuka 1 window saja untuk browsing berbagai alamat situs, yang masing-masing dibuka melalui tab baru di bagian atas browser sehingga berpindah tab akan jauh lebih praktis daripada berpindah window browser baru (yang mana harus meng-klik taskbar di sisi bawah).

Selasa, 11 Agustus 2009

tipe-tipe cwe yang suka morotin duit cwo....

1. cwe biasanya suka manis didepan cwo.

2. cwe biasa sok-sok nolak klo cwo pengen ngeluarin duit wat dia.

3. klo sms/call slalu manis ngomongnya..

4. hidupnya kg teratur.

5. suka keluar atau keluyuran malam2/clubing/dugem.

6. pny lebih dari 2 cwo.

7. suka ngemis-ngemis ma cwo soal kehidupannya dan suka minjem uang ma cwo tapi kg pernah dikembalikan.

8. suka marah-marah kaga jelas klo dia sudah dapat yang didapatkannya.

9. suka menghamburkan uang untuk hal yang kaga penting.

10.keluarganya suka dijadikan alasan wat dia minjam uang ma cwonya.

Senin, 10 Agustus 2009

Di Pahami Ya

Alkisah di sebuah desa, ada seorang ibu yang sudah tua, hidup berdua dengan anak satu-satunya Suaminya sudah lama meninggal karena sakit Sang ibu sering kali merasa sedih memikirkan anak satu-satunya. Anaknya mempunyai tabiat yang sangat buruk yaitu suka mencuri, berjudi, mengadu ayam dan banyak lagi Ibu itu sering menangis meratapi nasibnya yang malang , Namun ia sering berdoa memohon kepada Tuhan: "Tuhan tolong sadarkan anakku yang kusayangi, supaya tidak berbuat dosa lagi Aku sudah tua dan ingin menyaksikan dia bertobat sebelum aku mati" Namun semakin lama si anak semakin larut dengan perbuatan jahatnya, sudah sangat sering ia keluar masuk penjara karena kejahatan yang dilakukannya Suatu hari ia kembali mencuri di rumah penduduk desa, namun malang dia tertangkap Kemudian dia dibawa ke hadapan raja utk diadili dan dijatuhi hukuman pancung pengumuman itu diumumkan ke seluruh desa, hukuman akan dilakukan keesokan hari di depan rakyat desa dan tepat pada saat lonceng berdentang menandakan pukul enam pagi Berita hukuman itu sampai ke telinga si ibu dia menangis meratapi anak yang dikasihinya dan berdoa berlutut kepada Tuhan "Tuhan ampuni anak hamba, biarlah hamba yang sudah tua ini yang menanggung dosa nya" Dengan tertatih tatih dia mendatangi raja dan memohon supaya anaknya dibebaskan Tapi keputusan sudah bulat, anakknya harus menjalani hukuman Dengan hati hancur, ibu kembali ke rumah Tak hentinya dia berdoa supaya anaknya diampuni, dan akhirnya dia tertidur karena kelelahan Dan dalam mimpinya dia bertemu dengan Tuhan Keesokan harinya, ditempat yang sudah ditentukan, rakyat berbondong2 manyaksikan hukuman tersebut Sang algojo sudah siap dengan pancungnya dan anak sudah pasrah dengan nasibnya Terbayang di matanya wajah ibunya yang sudah tua, dan tanpa terasa ia menangis menyesali perbuatannya Detik-detik yang dinantikan akhirnya tiba Sampai waktu yang ditentukan tiba, lonceng belum juga berdentang sudah lewat lima menit dan suasana mulai berisik, akhirnya petugas yang bertugas membunyikan lonceng datang Ia mengaku heran karena sudah sejak tadi dia menarik tali lonceng tapi suara dentangnya tidak ada Saat mereka semua sedang bingung, tiba2 dari tali lonceng itu mengalir darah Darah itu berasal dari atas tempat di mana lonceng itu diikat Dengan jantung berdebar2 seluruh rakyat menantikan saat beberapa orang naik ke atas menyelidiki sumber darah Tahukah anda apa yang terjadi? Ternyata di dalam lonceng ditemui tubuh si ibu tua dengan kepala hancur berlumuran darah dia memeluk bandul di dalam lonceng yang menyebabkan lonceng tidak berbunyi, dan sebagai gantinya, kepalanya yang terbentur di dinding lonceng Seluruh orang yang menyaksikan kejadian itu tertunduk dan meneteskan air mata Sementara si anak meraung raung memeluk tubuh ibunya yang sudah diturunkan Menyesali dirinya yang selalu menyusahkan ibunya Ternyata malam sebelumnya si ibu dengan susah payah memanjat ke atas dan mengikat dirinya di lonceng Memeluk besi dalam lonceng untuk menghindari hukuman pancung anaknya Demikianlah sangat jelas kasih seorang ibu utk anaknya Betapapun jahat si anak, ia tetap mengasihi sepenuh hidupnya. Marilah kita mengasihi orang tua kita masing masing selagi kita masih mampu karena mereka adalah sumber kasih Tuhan bagi kita di dunia ini Sesuatu untuk dijadikan renungan utk kita.. Agar kita selalu mencintai sesuatu yang berharga yang t ida k bisa dinilai dengan apapun There is a story living in us that speaks of our place in the world It is a story that invites us to love what we love and simply be ourselves Ambillah waktu untuk berpikir, itu adalah sumber kekuatan Ambillah waktu untuk bermain, itu adalah rahasia dari masa muda yang abadi Ambillah waktu untuk berdoa, itu adalah sumber ketenangan Ambillah waktu untuk belajar, itu adalah sumber kebijaksanaan Ambillah waktu untuk mencintai dan dicintai, itu adalah hak istimewa yang diberikan Tuhan Ambillah waktu untuk bersahabat, itu adalah jalan menuju kebahagiaan Ambillah waktu untuk tertawa, itu adalah musik yang menggetarkan hati Ambillah waktu untuk memberi, itu membuat hidup terasa berarti Ambillah waktu untuk bekerja, itu adalah nilai keberhasilan Gunakan waktu sebaik mungkin, karena waktu tidak akan bisa diputar kembali

FACEBOOK oh FACEBOOK::

Kejadian ini bermula ketika secara tak sengaja aku berpapasan dengan tukang
Mie Ayam keliling yang biasa beredar di depan rumah.
Siang itu, kulihat dia tengah berasyik masyuk di pinggir jalan, cekikikan
sambil melihat sesuatu yang ada di tangannya.
Bahkan saking asiknya, gerobak mie ayam itu ditinggalkannya begitu saja,
seakan mengundang pemulung jail untuk mengangkutnya

Karena penasaran, diriku pun bertanya
"Mas Jason (panggil saja demikian, karena dia sering dipanggil Son ama
pelanggannya "Son.. mie ayamnya siji maning sooon.."), sedang apa kok
asik bener di pojokan?" tanyaku

"Eh mas ganteng...( satu hal yang aku suka dari Jason adalah : Orangnya
suka bicara Jujur!), ini mas, lagi update status!!..."

WADEZIG!!

"weehhh... njenengan fesbukan juga to??" tanyaku heran

"Ya iyalah mas... hareee geneee ga fesbukan?!...
Lagian kan lumayan juga buat menjaring pelanggan lewat fesbuk, kata pak
Hermawan Kertajaya kan dalam berdagang kita harus selalu melakukan
diferensiasi termasuk dalam hal pemasaran mass.. "

GLEK!! kalah gw
Gw yang sering naik Kereta ke jawa aja gak tau kalo ada yg namanya
Hermawan Kereta Jaya

"emang mas statusnya apa?" tanyaku penasaran

"nih mas aku bacain :
Promo Mie Ayam, beli dua gratis satu mangkok, beli tiga gratis nambah
kuah, beli empat gratis timbang badan... takutnya anda obesitas...
segera saya tunggu di gang Jengkol, depan tengkulak Beras Mpok Hepi.
Mie Ayam Jason : Melayani dengan Hati... ampela, usus dan jeroan ayam
lainnya.."

GUBRAK!!
Dua kosong untuk mas jason...
Gw yg uda lama fesbukan aja ga bisa bikin status se atraktif dia..

Tapi ada yg aneh pas kulirik ke henpon yang dia pake
aku kira henponnya blekberi atau minimal nokia seri baru yang uda bisa
pake internetan
Selidik punya selidik, ternyataa... henponnya lawas bin jadul...
HP yang masih monokrom, suara belum poliponik, dan masih pake antena
Luar kayak radio AM

"mas, tapi kok bisa update fesbuk pake henpon sederhana gitu? (bahasa
halusnya henpon lawas) Gimana caranya??

"Owwh.. gampang mas, saya tinggal nulis statusnya lewat SMS lalu kirim
ke Tri? jawab dia datar

"Ohh.. mas nya pake Kartu Three ya? Yang gratis internetan itu?"
" Bukaaaan mas, Tri itu lengkapnya Tri Ambarwati...
Dia itu pacar saya, sama-sama dari Tegal, yang kerjaannya jagain Warnet
24 Jam! Jadi kalo butuh update, tinggal sms dia aja nanti dia yang gantiin
status saya, lha wong dia tiap hari di depan komputer jagain warnet. Paling sebagai
balesannya saya gratisin mie ayam seminggu sekali... murah to..."

Mendadak kepalaku pusing
Bagaikan menderita dehidrasi akut sekaligus hipotermia tingkat tiga,
aku limbung mendengar jawaban spektakuler dari mas jason...
BRUK!!

"lho mas.. mas... jadi beli mie ayam ndak...kepriben iki?"

:):):)

*****

Subject: Ciri2 orang dari status Facebook

1..Manusia Super Update
Kapanpun dan dimanapun update status. Status nya ga panjang2 amat..tapi terlihat bikin risih, karena hal2 yang ga terlalu penting juga dia publikasikan
contoh : "Lagi makan di restoran A..", "Dalam perjalanan menuju neraka..", "Saatnya baca koran..", dsb..


2..Manusia Melankolis
Biasanya dia curhat di status. Entah karena ingin banyak diberi komentar dari teman2nya atau hanya sekedar menuangkan unek2nya ke facebook, tapi biasanya orang tipe ini menceritakan kisahnya dan terkadang menanyakan solusi yg terbaik kepada yang laen..
contoh : "Kamu sakitin aku..lebih baik aku cari yang lain..", "Cuma kamu yang terbaik buat aku..terima kasih km sudah sayang ama aku selama ini..", dsb...


3..Manusia Tukang Ngeluh
Ga pagi, ga siang, ga malem, ga dikasih ujan, ga dikasih panas, ga dikasih uang, ga dikasih makan, pokonya semuanya dia keluhkan..
contoh : " Jakarta maceeet..!! Panas pula..", "Aaaargh ujan, padahal baru nyuci mobil..sialan..!!", "Males ngapa2in.. cape hati gara2 si do'i..", dsb..


4..Manusia Sombong
Mungkin beberapa dari mereka ga berniat menyombongkan diri, tapi terkadang orang yang melihatnya, yang notabene tidak bisa seberuntung dia, merasa kalo statusnya itu kelewat sombong, dan malah bikin sebel..
contoh : "Otw ke Paris ..!!", "BMW ku sayang, saatnya kamu mandi..aku mandiin ya sayang..", dsb..


5..Manusia Puitis
Dari judulnya udah jelas. Status nya selalu diisi dengan kata2 mutiara, tapi ga jelas apa maksudnya. Bikin kita terharu? Bikin kita sadar atas pesan tersembunyi nya? atau cuma sekedar memancing komentar? Sampai saat ini, tipe orang seperti ini masih dipertanyakan..
contoh : "Kita masing-masing adalah malaikat bersayap satu. Dan hanya bisa terbang bila saling berpelukan", "Mencintai dan dicintai adalah seperti merasakan sinar matahari dari kedua sisi",
"Jika kau hidup sampai seratus tahun, aku ingin hidup seratus tahun kurang sehari, agar aku tidak pernah hidup tanpamu", dsb..


6..Manusia in English
Tipe manusianya bisa seperti apa saja, apakah melankolis, puitis, sombong dan sebagainya. Tapi dia berusaha lebih keren dengan mengatakannya dalam bahasa Inggwis Gicyu Low..
contoh : "Tie and Chair..", "I can tooth, you Pink sun.." dsb..
Kira2 seperti itu lah..sebenernya masih banyak lagi dalam pikiran..tapi keburu mau berangkat..kapan2 diterusin ya..hehe..
Mudah2an ga ada yang tersinggung..just 4 fun kok..


7.. alay...
updatenya gaul2... dan bahasa dewa.. ejaan yang dialaykan..
contoh.." met moulnin all.. pagiiieh yg cewrah... xixiixi" << lol~


8.. obsesi...
ngarep... tp ga kesampaian.. pengen jd artis ga dapat2.. dll..
contoh : :duwh... sesi pemotretan lagi! cape...


9.. Sok tau..
sotoy tenarnya..
contoh : pemerintah selalu memanjakan rakyatnya.. bla..bla...bla...
pdahal ga taw apa yang ditulis..


10. bioskop mania..
update film yang abis ditonton dan kasih comment..
contoh : ICE AGE 3..REcomended!!


11. tipe pedagang:
contoh: "jual sepatu bla bla bla"


12. tipe penyuluh masyarakat:
contoh: "jangan lupa dateng ke TPS, 5 menit utk 5 tahun bla..bla"


13. Pengguna Facebook Tipe Kaskuser
baru online 'PERTAMAXXXX GAN!'... 5 menit lagi 'kalo berkenan cendolnya donk gannn'.... 1 jam lagi 'aduh sial gagal pertamax di trid sendiri'...... beberapa jam lagi 'YES GW UDAH ISO2000', trus nawarin 'bagi2 cendol gratiss di kaskus ngerayain ISO ' kalo online pagi 'pagi2 enaknya ngaskus gan!', 'tidur telat bangun pagi2 nyalain komputer ngaskus lagi'
Dan masukan lain yang tentunya jadi status of the year..


14. Manusia Alay …(nggak jelas maunya apa).
Ada berbagai macam versi, dari tulisannya yang aneh, atau tulisannya biasa aja, hanya saja kosakata nya ga lazim..ato mungkin ada yg fusion..

Alay 1 : "DucH Gw4 5aYan9 b6t s4ma Lo..7aNgaN tin69aL!n akYu ya B3!bh..!!"

Alay 2 : "km mugh kog gag pernach ngabwarin aq lagee seech? kmuw maseeh saiangs sama aq gag seech sebenernywa?"

Alay 3 : "Ouh mY 9oD..!! kYknY4w c gW k3ReNz 48ee5h d3ch..!!"

(Khusus buat tipe ini, ga usah di baca juga gpp..saya pribadi juga mikir dulu buat nulis ini, walaupun jadinya kurang mirip sama yg aslinya..)


15.Tipe Hidden Message
Tipe ini biasanya ga to the point, tapi tentunya punya niat biar orang yg dituju membaca nya..bagus2 kalo baca..kalo ngga? kelamaan nunggu, padahal langsung aja sms ya..
con
toh : "For you my M***, I can't live without you..you are my bla bla bla...", "Heh, cewe bajingan..ngapain lo deket2in co gw?! kyk ga laku aja lo.." <<< (padahal ce tersebut ga jadi friend nya..mana bisa baca..)


16.Tipe Misterius
Tipe yang biasanya bikin banyak orang bertanya tanya atas apa maksud dari status orang tersebut..Biasanya dalam suatu kalimat membutuhkan Subjek + Predikat + Objek + Keterangan..Tapi orang tipe ini mungkin hanya mengambil beberapa atau malah hanya 1 saja..Dan pastinya mengundang kontroversi..
contoh : "Sudahlah..", "Telah berakhir.." <<< (apanya??), "Termenung..."


YANG MERASA BOLEH TUNJUK TANGAN.. HAHAHA.. ^_^

Ketika Dia Bukan Untukmu

Bagaimana perasaanmu jika seseorang yang direncanakan
akan menjadi pendamping hidupmu ternyata menikah
dengan sahabatmu sendiri? Mungkin hatimu nelangsa. Ada
sejumput kecewa berkecambah. Andai dulu aku menerima
dia apa adanya, pasti aku yang bersanding dengannya,
begitu bisik hatimu.

Kini, kau melihat dia bersanding dengan teman baikmu.
Kau harus rela; ikhlas. Mungkin dia memang lebih baik
bersanding dengan sahabatmu. Karena kecewa telah
berbunga, kau tak datang ke pesta pernikahannya.
Padahal, hukum datang ke undangan pernikahan itu
wajib. Di sana ada berkah dan doa, meskipun yang
sering kita lihat hanya pamer kemewahan dan
kemeriahan.

Coba kita renungkan. Mungkin kau pernah berkunjung ke
toko pakaian. Kau memilih pakaian yg pas untukmu.
Mungkin pramuniaga menyarankan, "ini pakaian yg cocok
untuk Anda." Kau membawa pakaian itu ke fiiting room,
mencobanya. Betulkah pakaian itu cocok untukmu? Kau
teliti bahannya, jahitannya, ukurannya. Setelah
memeriksa dgn seksama, kau merasa kurang sreg dgn
pakaian itu. Dengan kata maaf pada parmuniaga, kau
kembalikan pakaian itu ke tempatnya. Kau beralih ke
gerai pakaian lain. Hal yg sama mungkin terulang;
pakaian yg menurut orang lain pas untukmu, atau
pakaian yg sepintas cocok menurutmu, ternyata tidak
tepat setelah diteliti.

Sebuah pakaian, mungkin cocok untuk orang lain, tapi
tak cocok untukmu. Kau tak bisa membeli pakaian warna
gelap krn kulitmu sawo matang. Kau tak cocok
mengenakan kemeja dgn motif vertikal berdempet, krn
posturmu kurus tinggi; motif itu akan membuatmu
terlihat semakin kurus. Kau harus berdamai dgn situasi
dan kondisi.

Tetapi yakinlah ada pakaian yg tepat disebuah gerai
tertentu yg cocok untuk setiap orang. Memang ada
seseorang yg begitu masuk ke satu gerai langsung
menemukan pakaian yg tepat untuknya. Ada juga yg harus
berputar-putar, keluar-masuk dr satu gerai ke gerai
lainnya untuk menemukan pakaian yg tepat, sampai kaki
pegal dan peluh menganak sungai. Banyak hal yg membuat
pakaian itu tak tepat untukmu, bisa bahan, motif,
warna, model bahkan harga. Selera orang berbeda.

Ada juga seseorang yg tak yakin dgn sebuah pakaian,
tapi ia tetap mencobanya. Ia bertanya-tanya, cocokkah
pakaian ini untukku? Ia meneliti dgn seksama. Ia
menemukan fakta bahwa tak ada hal yg membuat ia harus
menolak pakaian itu. Apalagi pakaian itu hadiah
seorang yg dihormatinya, orang yg dikasihinya atau
mumpung sedang ada great sale! Beli sekarang atau
menyesal kemudian. Bertahun-tahun setelah mengenakan
pakaian itu, baru terasa, pakaian itu memang cocok
untuknya.

Pakaianmu, pasangan untukmu. Bisa cocok untuk orang
lain, tapi tidak dgnmu. Maka, tak perlu bersedih jika
seseorang yg kau kira tepat untukmu bersanding dgn
orang lain; orang yg dekat denganmu. Yakinlah pasangan
yg tepat ada di suatu tempat dan kau akan berjumpa
dgnnya disuatu masa tertentu. Mungkin Yang Kuasa
sengaja menyimpannya, agar saat bertemu kau
benar-benar siap berdampingan dgnnya. Sesuatu yg baik
menurutmu, belum tentu baik menurut-Nya. Terus
berusaha dan berdoa. Perbaiki diri sampai akhirnya kau
temukan pakaian yang cocok untukmu.

Selasa, 28 Juli 2009

temukan yang baru

setelah lama menjomblo akhirnya gw bisa menemukan orang yang cocok ma diri gw, di memang orang biasa tp dia bisa membimbing gw and perhatian bgt ma gw...

thanks diena qiesthina...........

Kamis, 02 Juli 2009

wanitaQu

Cwe wat gw to wanita paling indah..Wanita paling lembut..Wanita yg wat hidup gw kadang2 baik and kadang2 berantakan..Kisah pacaran gw to bnr2 ga bs gw lupain..Gw juga ngerasa sangat b'salah bgt wat wanita yg slama ini gw sia2in..Wat wanita2 yg gw sebut nama'y gw minta maaf..
Wanti, rina, diena, novi, fitri, heni, iik, yuni, wati, nina, mey, bian, and masih bnyk lg wanita yg lain gw minta maaf..

kuliah & kerja

Kuliah ; penting bgt sich..Secara gw to cuma lulusan d3..And scara kg langsung gw pngen bgt pny titel s1..Da gto gw satu2'y orang yg kuliah dr keluarga besar gw..Beban men..Gw harus ngikutin kwajiban gw sbagai anak..Tp scara tdk langsung ito cita2 gw dr dulu..

Kerja ; pngen pny uang, pngen pny status, pngen bahagiain ortu, pngen t'lihat baik d dpn pacar, pngen smua d beli pke uang sendiri..

Sabtu, 31 Januari 2009

C-PE BGT AKHIR BULAN YANG MELELAHKAN

Cape banget kerja di perusahaan yang bergerak dibidang finance..

smlm gw to pulang jam 12 malam udah gto apa yang udah gw rilis

Rabu, 28 Januari 2009

Menteri Departemen Perencanaan dan Pengolahan SI Nasional

Apabila saya menjadi atau menjabat sebagai menteri Departemen Perencanaan dan Pengelolaan Sistem Informasi Nasional dan diberikan uang 1 triliyun, maka :
Saya akan melakukan pengembangan internet ke seluruh daerah Indonesia. Mungkin sebagian kecil suatu daerah telah menerapkan internet tetapi itupun belum berupa peralatan media yang dibutuhkan. Contohnya pengiriman komputer yang sangat terbatas. Dilain pihak, dipelosok daerah seperti pedalaman di Irian Jaya, Kalimantan dan Sulawesi harus diterapkan pembelajaran komputer itupun dari SD (Sekolah Dasar) sampai Universitas (Perguruan Tinggi). Dan adanya media computer yang dibutuhkan, maka Negara kita akan maju. Oleh karena itu saya akan mengirimkan banyak paket komputer dan fasilitas-fasilitasnya ke semua daerah Indonesia walaupun daerah pelosokpun. Dan diterapkannya pemasangan Internet. Agar rakyat Indonesia bisa mengerti penggunaan komputer dan fungsi dari komputer tersebut. Jika pengeluaran saya masih ada sisa dari 1 triliyun, maka saya juga akan mengirimkan guru komputer professional ke daerah yang belum adanya pengajar tersebut. Agar terdapatnya pemerataan pembagian tersebut……

TREN TEKNOLOGI INFORMASI

Organisasi-organisasi terus berinvestasi dalam teknologi dan akan terjadi sebuah perpindahan tetap dalam manajemen. Pengguna-pengguna TI terus mengawasi ROI dan TCO dari investasi-investasi TI mereka. Tren 2006 akan berlanjut ke 2007.Bertumbuhnya edukasi TI, pengembangan produk, ERP, CRM, HCM, layanan-layanan software atau bahkan integrasi usaha, semuanya adalah hasil dari evolusi TI dan penggunaannya untuk membangun usaha di seluruh dunia. Indonesia adalah sebuah pelanggan TI yang signifikan di wilayah ini.
Dalam sebuah pasar berkembang seperti Indonesia, konsolidasi menjadi semakin penting dan banyak organisasi TI bergerak menuju konsolidasi usaha. Dengan merger dan akuisisi-akuisisi, menjadi penting bagi perusahaan untuk memastikan integrasi yang mulus dari penggabungan aset-aset keuangan, sistem-sistem dan proses-proses, manusia, teknologi, IPR, produk-produk dan layanan-layanan dari hasil merger ini. Agar hal ini bisa berjalan lancar, organisasi harus mengadopsi sebuah pendekatan service-oriented architecture (SOA).
Seiring dengan persiapan perusahaan Indonesia untuk menghadapi persaingan keras dari perusahaan-perusahaan besar internasional dan dengan komoditas TI dan pengembangan teknologi baru, semakin banyak organisasi telah mulai dengan serius mengeksplorasi penggunaan TI inovatif untuk membantu mereka berkembang. Tahun 2007 ini akan ditandai dengan munculnya dan menjadi dewasanya alat-alat khusus TI seperti solusi software sebagai sebuah layanan, komputasi grid, business intelligence, CRM, dan HCM. Tidak hanya organisasi-organisasi besar yang akan mengadopsi teknologi-teknologi baru ini, bahkan UKM di Indonesia akan memintanya. Peningkatan baru ini bisa diatribusikan ke peningkatan lingkungan usaha yang bersaing dan juga garis batas yang ketat diatur oleh pembuat kebijakan dalam memastikan good governance.
Hasilnya adalah masalah-masalah yang berhubungan dengan kepatuhan, transparansi, dan pembobolan keamanan informasi pun menjadi titik-titik perhatian. Karena semakin banyak perusahaan Indonesia berpartisipasi sebagai penyedia, kontraktor atau pelanggan-pelanggan dalam ekosistem perdagangan global, pengertian akan penggunaan norma-norma kepatuhan global menjadi penting bagi perusahaan-perusahaan.
Saat ini, tanpa melihat di mana perusahaan tersebut berada, jika melakukan usaha dalam skala global, yang sekarang banyak dilakukan perusahaan Indonesia, mereka perlu dimengerti praktik-praktik terbaik dan ukuran kepatuhan yang diadopsi oleh perusahaan di berbagai tempat. Menjadi semakin penting bagi mereka untuk mampu melakukan usaha dengan perusahaan-perusahaan lain di seluruh dunia secara mulus dan bertanggung jawab.
Perkiraan-perkiraan Tren di Tahun 20071. SOA dan standar-standar terbuka akan menjadi sebuah feature penting dalam investasi infrastruktur TI yang semakin besar Sebagaimana perusahaan-perusahaan di Asia Pasifik dipaksa untuk lebih cepat menjawab tantangan-tantangan persaingan dan pelanggan yang semakin besar, banyak dari mereka akan mencoba menggunakan sebuah Service-Oriented architecture (SOA) sebagai sebuah pembeda usahanya. Dengan SOA, organisasi-organisasi akan memiliki sebuah infrastruktur yang fleksibel dan bisa diadaptasi, yang akan membuat mereka untuk menjadi lebih luwes sekaligus di saat yang sama mengurangi biaya pengaturan lingkungan-lingkungan TI mereka.
2. Organisasi-organisasi akan terus mencari cara untuk mengurangi biaya TIOrganisasi-organisasi dalam berbagai ukuran akan terus mencari cara untuk mengurangi biaya infrastruktur TI usaha mereka. Komputasi grid dengan real application clusters dan sebuah teknologi dan software aplikasi terintegrasi dengan fungsi-fungsi yang spesifik dengan industri dan proses usaha yang bisa beradaptasi akan secara dramatis membantu mengurangi biaya implementasi dan manajemen software.
3. Peningkatan fokus pada Business IntelligenceBusiness Intelligence (BI) akan terus menjadi sebuah prioritas teknologi bagi CIO-CIO. Sebuah survei Gartner yang dilakukan di awal tahun 2006 dengan sekitar 1.400 CIO menempatkan BI sebagai prioritas teknologi nomor satu.Sejarahnya, BI selalu “dianaktirikan” dan hanya digunakan untuk analisis yang melihat ke belakang seperti aplikasi-aplikasi pelaporan dan tipe query. Gelombang BI selanjutnya akan digunakan lebih luas dalam organisasi-organisasi dan enterprise mereka untuk menyediakan informasi analisis real time strategis bagi pembuatan keputusan usaha.Perusahaan akan mendapatkan pemandangan-pemandangan usaha yang lebih lengkap dan tepat waktu dan juga mendorong aksi dan proses yang lebih efektif, melalui kombinasi database dan aplikasi-aplikasi analisis dan juga memasukkan alat-alat BI dalam proses-proses usaha. Organisasi terkemuka di wilayah ini menggunakan alat-alat BI dan aplikasi data warehousing.Oracle adalah vendor paltform BI stand-alone dengan pertumbuhan tercepat di Asia Pasifik, tidak termasuk Jepang. Menurut sebuah laporan Gartner 15 Januari 2007 baru-baru ini, Oracle mencatat pertumbuhan pendapatan 64,8% di pasar BI stand-alone di Asia Pasifik di tahun 2005, dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Pertumbuhan pasar rata-rata dalam pasar platform BI stand alone adalah 12,1%.
4. Peningkatan penerimaan dan permintaan untuk software sebagai sebuah layananSoftware sebagai sebuah layanan adalah istilah yang menjelaskan generasi berikutnya dari penghantaran, implementasi dan manajemen software. Semakin banyak organisasi di Asia Pasifik menemukan nilai software sebagai sebuah layanan. Organisasi-organisasi ingin orang-orang TI mereka berfokus dalam aktivitas yang memiliki return on investment (ROI) yang bisa diperlihatkan. Dengan melakukan outsourcing elemen-elemen kunci dari operasi TI mereka ke sebuah penyedia layanan yang sudah berpengalaman, usaha-usaha mencapai efisiensi yang lebih besar, mengurangi pengeluaran-pengeluaran TI ke sebuah biaya bulanan yang bisa diperkirakan dan meningkatkan kehandalan, skalabilitas, dan keamanan sistem TI mereka.Solusi-solusi yang di-host (software sebagai sebuah layanan atau software as a service) telah mendapatkan banyak perhatian di tahun 2006 sebagai salah satu teknologi yang menjanjikan fleksibilitas dengan set-up yang lebih cepat dan biaya implementasi yang lebih rendah, sementara solusi on-premise terus menjadi sebuah pilihan deployment yang penting. Berkembangnya solusi-solusi yang di-host memberikan opsi bagi pelanggan-pelanggan untuk memilih dari kombinasi-kombinasi hybrid dari kedua solusi di-host (SaaS) dan on-premise untuk memenuhi kebutuhan usaha yang spesifik.

TUGAS_UAS ( 41808110042 )


A)
CREATE TABLE `student` (
`STUDENTID` char(5) NOT NULL default '',
`STUDENT` varchar(25) default NULL,
`BIRTHDATE` date default NULL,
PRIMARY KEY (`STUDENTID`)
) ENGINE=InnoDB DEFAULT CHARSET=latin1;


CREATE TABLE `course` (
`COURSEID` char(6) NOT NULL default '',
`COURSE` varchar(25) default NULL,
`CREDIT` int(2) default NULL,
PRIMARY KEY (`COURSEID`)
) ENGINE=InnoDB DEFAULT CHARSET=latin1;



CREATE TABLE `student_course` (
`STUDENTID` char(5) NOT NULL default '',
`COURSEID` varchar(6) default NULL,
`GRADE` char(1) default NULL,
KEY `FK01` (`STUDENTID`),
KEY `FK02` (`COURSEID`),
KEY `FK03` (`GRADE`),
CONSTRAINT `FK03` FOREIGN KEY (`GRADE`) REFERENCES `grade` (`GRADE`),
CONSTRAINT `FK01` FOREIGN KEY (`STUDENTID`) REFERENCES `student` (`STUDENTID`),
CONSTRAINT `FK02` FOREIGN KEY (`COURSEID`) REFERENCES `course` (`COURSEID`)
) ENGINE=InnoDB DEFAULT CHARSET=latin1 ROW_FORMAT=REDUNDANT;

CREATE TABLE `grade` (
`GRADE` char(1) NOT NULL default '',
`WEIGHT` int(1) default NULL,
PRIMARY KEY (`GRADE`)
) ENGINE=InnoDB DEFAULT CHARSET=latin1;



B)
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student` SET `STUDENTID`='61521', `STUDENT`='Jones', `BIRTHDATE`='1977-05-12;
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student` SET `STUDENTID`='61300', `STUDENT`='Diana', `BIRTHDATE`='1977-08-14';
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student` SET `STUDENTID`='61425', `STUDENT`='Tony', `BIRTHDATE`='1976-01-11';
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student` SET `STUDENTID`='61230', `STUDENT`='Paula', `BIRTHDATE`='1977-04-06';



INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`course` SET `COURSEID`='MAT231', `COURSE`='Math', `CREDIT`=3;
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`course` SET `COURSEID`='DB220', `COURSE`='DataBase', `CREDIT`=3;
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`course` SET `COURSEID`='ENG202', `COURSE`='English', `CREDIT`=2;
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`course` SET `COURSEID`='NET211', `COURSE`='Networking', `CREDIT`=3;


INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`grade` SET `GRADE`='A', `WEIGHT`=4;
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`grade` SET `GRADE`='B', `WEIGHT`=3;
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`grade` SET `GRADE`='C', `WEIGHT`=2;
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`grade` SET `GRADE`='D', `WEIGHT`=1;
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`grade` SET `GRADE`='E', `WEIGHT`=0;



INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student_course` SET `STUDENTID`='61521', `COURSEID`='MAT231', `GRADE`='B';
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student_course` SET `STUDENTID`='61521', `COURSEID`='DB220', `GRADE`='A';
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student_course` SET `STUDENTID`='61521', `COURSEID`='NETT21', `GRADE`='B';
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student_course` SET `STUDENTID`='61521', `COURSEID`='NET211', `GRADE`='B';
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student_course` SET `STUDENTID`='61300', `COURSEID`='NET211', `GRADE`='A';
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student_course` SET `STUDENTID`='61425', `COURSEID`='ENG202', `GRADE`='C';
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student_course` SET `STUDENTID`='61425', `COURSEID`='MAT231', `GRADE`='B';
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student_course` SET `STUDENTID`='61230', `COURSEID`='MAT231', `GRADE`='B';
INSERT INTO `database_ujian_meruya`.`student_course` SET `STUDENTID`='61230', `COURSEID`='ENG202', `GRADE`='C';



ALTER TABLE `database_ujian_meruya`.`student`
ADD COLUMN `Address` varchar(30) NULL DEFAULT NULL;

UPDATE `database_ujian_meruya`.`student` SET `Address`='New Jersey' WHERE `STUDENTID`='61230';
UPDATE `database_ujian_meruya`.`student` SET `Address`='Las Vegas' WHERE `STUDENTID`='61300';
UPDATE `database_ujian_meruya`.`student` SET `Address`='Chicago' WHERE `STUDENTID`='61425';
UPDATE `database_ujian_meruya`.`student` SET `Address`='Pensylvania' WHERE `STUDENTID`='61521';




SELECT
student_course.STUDENTID
FROM
student_course
INNER JOIN student ON (student_course.STUDENTID = student.STUDENTID)
WHERE
student.STUDENT = 'JONES' AND
student_course.GRADE = 'A'


SELECT
student_course.STUDENTID,
student_course.COURSEID
FROM
student_course
INNER JOIN student ON (student_course.STUDENTID = student.STUDENTID)
WHERE
YEAR(student.BIRTHDATE) = 1977



SELECT
student_course.STUDENTID,
student.STUDENT,
course.COURSE,
grade.GRADE
FROM
student_course
INNER JOIN student ON (student_course.STUDENTID = student.STUDENTID)
INNER JOIN course ON (student_course.COURSEID = course.COURSEID)
INNER JOIN grade ON (student_course.GRADE = grade.GRADE)

SELECT
student.STUDENT,
course.COURSE,
student_course.GRADE,
grade.WEIGHT
FROM
student_course
INNER JOIN student ON (student_course.STUDENTID = student.STUDENTID)
INNER JOIN course ON (student_course.COURSEID = course.COURSEID)
INNER JOIN grade ON (student_course.GRADE = grade.GRADE)


SELECT
course.COURSE,
course.CREDIT
FROM
course
WHERE
course.CREDIT = 3


SELECT
student_course.STUDENTID,
student.STUDENT,
course.COURSE
FROM
student_course
INNER JOIN student ON (student_course.STUDENTID = student.STUDENTID)
INNER JOIN course ON (student_course.COURSEID = course.COURSEID)
WHERE
course.COURSE = "Data Base"


SELECT
student.STUDENT,
student.BIRTHDATE,
student.Address
FROM
student
WHERE
student.Address = "Chicago"